16 Sep 2020

Menyusuri Kali Opak Dengan Perahu Di Taman Pelangi Jetis, Bantul

tamanpelangi @fepi_lh

Jika berbicara tentang Taman Pelangi, pasti yang tertuju adalah taman Pelangi yang berada didekat Monjali. Taman pelangi yang indah dimalam hari karena lampion-lampion yang beraneka bentuk dan juga warna yang memanjakan mata. Belum lagi dengan wahana-wahana yang tersedia disana.


Namun, ada lagi tempat wisata yang bernama Taman Pelangi. Taman Pelangi yang satu ini sangat berbeda jauh dengan Taman Wisata yang lebih terkenal. Selain itu juga Lokasinya berjarak jauh sekali. Jika Taman Pelangi lampion berada di Sleman, Taman Pelangi yang satu ini berada di Bantul.

tamanpelangikupu @fepi_lh

Taman Pelangi yang ada di Bantul ini merupakan tempat wisata yang berada dipinggir sungai dan memanfaatkan sungai Opak sebagai obyek wisatanya. Tempat wisata ini hanya buka disiang hari saja. Berbeda dengan yang di Sleman yang justru rame di malam hari.

Taman Pelangi memiliki daya tarik utama yaitu wahan perahu. Disini pengunjung akan menikmati keseruan menaiki perahu menyusuri sungai sepanjang kurang lebih 300 meter. Tentu sangat menyenangkan sambil melihat rumah-rumah penduduk yang berada dipinggir sungai.

Bagi kamu yang membutuhkan Rental Motor di Jogja langsung  Call/WA 082233008821 atau klik link WhatsApp https://wa.me/6282233008821

tamanpelangi @gumulanid

Untuk anak-anak tersedia wahana renang. Kolam renang merupakan yang paling diminati oleh anak-anak. Bahkan kolam renang yang tersedia disini selalu ramai dan penuh dengan anak-anak. Ada dua kolam renang yang dapat digunakan. Semantara masih ada lainnya yang masih direnovasi. Selain itu anak-anak juga dapat mandi bola.

Selain itu, Taman Pelangi juga menyediakan berbagai spot foto yang menarik. Disana terdapat spot seperti rumah pohon, bunga dan spot-spot menarik lain. Selain itu ada juga ayunan dan juga tempat duduk yang dibuat warna-warni dan dengan berbagai jenis tempat duduk. Didekat wisata ini juga terdapat sebuah jembatan gantung yang melintas diatas sungai yang dapat dijadikan sebagai background untuk foto.

tamanpelangi @m4ryanto

Apabila ingin berkunjung ke tempat ini, pengunjung hanya perlu membayar parkir sebesar Rp.2.000 dan mengisi kotak seikhlasnya untuk perawatan dan pengembangan. Di Tempat wisata ini memang fasilitasnya masih tetap perlu dikembangkan. Namun sudah tersedia kamar mandi, mushola dan juga warung-warung yang menyediakan tempat makan, bahkan pengunjung bisa berkaraoke disana.

Ketika akhir pekan, tempat ini sangat ramai dikunjungi para pesepeda yang bersantai dispot-spot yang ada ditempat ini. Hanya saja jika berkunjung ke tempat ini tidak bisa menggunakan mobil karena tidak belum ada tempat parkir yang memadai. Hanya bisa menggunakan sepeda maupun sepeda motor.

tamanpelangi @tamafry_

Lokasi wisata ini terletak dipinggir sungai Opak dengan alamat Bembem, Trimulyo, Jetis, Bantul. Untuk mencapai lokasinya, pengunjung dapat mengambil rute jalan Imogiri timur melalui terminal Giwangan ke Selatan terus sampai menemukan rumah sakit Nur Hidayah.

Dari situ dapat melewati gang yang berada diantara rumah sakit atau ke selatan sedikit dan akan menemukan petunjuk arah. Ikutilah plang petunjuk arah karena akan melewati gang-gang kecil diantara rumah-rumah penduduk.

" Baca Juga Tempat Wisata Menarik di Jogja "
Penginapan Yang Disulap Jadi Tempat Wisata Nuansa Tradisional

Bagi kamu yang membutuhkan Rental Motor di Jogja langsung  Call/WA 082233008821 atau klik link WhatsApp https://wa.me/6282233008821

Artikel Terkait

Comments
0 Comments


EmoticonEmoticon