26 Mar 2020

De Tjolomadoe, Keindahan di Masa Lampau yang Bisa Dinikmati Sekarang

De Tjolomadoe Dido Karanganyar
De Tjolomadoe Dido  Foto By Ernanda Bachtiar

Indonesia memang negeri yang sangat kreatif, terutama dalam menghadirkan tempat yang indah dan mempesona baik untuk selfie dan untuk ilmu pengetahuan. Dimana, saat ini sedang berkembang pemanfaatan bangunan kuno yang disulap dan dirubah menjadi sebuah objek wisata dengan berbagai titik spot keren.

Seperti halnya, di Karanganyar yang menjadi perbincangan para nitizen. Sebuah pabrik gula di rubah menjadi sebuah museum dengan konsep dan pengemasan yang berbeda dan mengesanan tanpa merubah isi bangunan. Kawasan tersebut adalah De Tjolomadoe.

sekilas info*
Bagi kamu yang membutuhkan Rental Motor di Jogja langsung  Call/WA 082233008821 atau klik link WhatsApp https://wa.me/6282233008821

De Tjolomadoe
Kawasan bekas pabrik gula ini memang sudah lama sekali mangkrak. Tidak berfungsi dan membuat pemandangan kurang sedap. Pabrik yang dibangun pada tahun 1861 ini kurang lebih tak berfungsi selama 20 tahun lamanya. Lantaran sedang menjadi banyak perbincangan akan wisata, maka tempat ini pun dirubah menjadi seperti sekarang ini.

Tidak banyak yang berubah dari tempat ini. Semua arsitekturnya masih tetap dipertahankan lantaran kawasan ini adalah salah satu diantara sekian banyak cagar budaya yang berdiri. Dengan wajah baru, Anda bisa foto-foto di sini. karena, setiap sudutnya benar-benar instagramable sekali.

De Tjolomadoe Dido Karanganyar
De Tjolomadoe Dido  Foto By Ganug Nugroho Adi

Setelah puas menikmati area luar, saatnya kita menikmati area dalam. Dimana, Anda akan disambut dengan stasiun gilingan. Disini, semua peralatan zaman dahulu masih dirawat dan dijadikan sebagai bahan untuk mempercantik museum. Tidak jarang pulang, beberapa orang mengabadikan gambar dua buah gerigi cukup besar disini.

Hadir pula dengan beberapa hasil karya kesenian berupa lukisan, patung, dan masih banyak lagi yang bisa dinikmati. Serta di jadikan sebagai souvenir, bagi Anda yang berasal dari luar kota. Selanjutnya adalah area Ketelan.

sekilas info*
Bagi kamu yang membutuhkan Rental Motor di Jogja langsung  Call/WA 082233008821 atau klik link WhatsApp https://wa.me/6282233008821

Nah, disini Anda bisa menikmati berbagai macam menu makanan dan minuman pilihan. Bisa bersantai dan bercengkrama dengan teman atau sahabat bahkan keluarga. Coba pula beberapa menu makanan di besilia café, dijamin pasti nagih dan bakal ketagihan. Selain itu, tersedia pula Tjolomadoe hall, bagi Anda yang mungkin ingin menggelar berbagai macam event acara yang konon katanya mampu menampung kurang lebih 3000 orang.

De Tjolomadoe Dido Karanganyar
De Tjolomadoe Dido Foto By Hanna Suryadika

Selain di dalam, di area luar juga sudah tersedia warung tenda kuliner yang menyajikan berbagai macam menu makanan kuliner yang enak dan kekinian. Harganya pun sangat bersahabat. Jadi, kantong tidak akan jebol.

Rute Lokasi
De Tjolomadoe terletak di Jalan Adi sucipto no.1, Paulan wetan, Malangjiwan, Colomadu, kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.57177. Lokasi ini akan buka pada pukul 10 pagi. dan tutup pukul 21.30 malam. Bila dari Solo arahkan kendaraan menuju ke stadion Manahan Solo. Lalu lurus terus menuju kearah bandara. Objek wisata De Tjolomadoe ada di sebelah kiri jalan. Bila menggunakan bus, Anda bisa menggunakan bus batik solo trans dan turun di halte De Tjolomadoe dengan harga 4 ribu rupiah.

sekilas info*
Bagi kamu yang membutuhkan Rental Motor di Jogja langsung  Call/WA 082233008821 atau klik link WhatsApp https://wa.me/6282233008821

Harga Tiket Masuk
Untuk menikmati kawasan ini Anda tidak perlu membayar alias masih gratis. Tetapi, untuk harga tiket parkirnya lumayan mahal sih. Karena tidak ada satu jam disini, sudah kena 5 ribu rupiah.

De Tjolomadoe adalah kreasi anak bangsa yang mencoba memanfaatkan sebuah bangunan yang sudah lama tidak terpakai. Tempat dengan segala keindahannya ini memang wajib masuk dalam daftar wisata Anda. Jadi, kapan mau berkunjung ke tempat ini?

Artikel Terkait

Comments
0 Comments


EmoticonEmoticon