Pasar Beringharjo @larisahomestay |
Tempat belanja yang paling wajib banget buat di datangin saat berkunjung ke kota Yogyakarta dimana lagi kalau bukan di Pasar Beringharjo. Pasar Beringharjo ini merupakan salah satu ikon sekaligus destinasi utama para wisatawan loh, dan sejak tahun 1957 pasar Beringharjo ini sudah menjadi tempat jual beli.
Pasar Beringharjo ini juga merupakan bagian dari Malioboro, jadi kalau udah berkunjung ke Malioboro sayang sekali kalau melewatkan untuk berbelanja ke pasar Beringharjo. Pasar Beringharjo ini termasuk sebagai pasar tertua dan terbesar loh, jadi rugi banget kan kalau udah ke Malioboro tapi tidak berkunjung ke pasar tradisional tertua dan terbesar ini.
Di dalam pasar Beringharjo terdapat banyak sekali jenis penawaran barang yang tersedia sehingga pengunjung yang datang ke pasar ini tidak perlu berkeliling-keliling lagi karena cukup datang ke pasar Beringharjo semua keinginan hampir tersedia disini.
Bagi pengunjung yang datang dari luar daerah dan pulau yang berbeda jika ingin membeli oleh-oleh untuk kerabat, teman dan orang special buat buah tangan dari Jogja pasar Beringharjo tempatnya. Apalagi jika ingin belanja batik murah dan koleksi yang lengkap pasar Beringharjo adalah tempat terbaik untuk berbelanja yang di inginkan pengunjung.
Pasar Beringharjo @prelo |
Harga batik yang ditawarkan di pasar Beringharjo ini bervariasi sesuai dengan kualitas kain dan batiknya, harganya mulai dari puluhan ribu rupiah hingga ratusan ribu rupiah dan bahkan jutaan rupiah juga ada loh. Batik di pasar Beringharjo tersedia batik kain hingga batik yang sudah siap pakai, berbahan katun hingga sutra.
Lokasi Pasar Beringharjo
Tertarik dan ingin berbelanja batik dengan harga murah di pasar Beringharjo Yogyakarta? Lokasinya berada di ujung selatan sisi timur Malioboro atau tepatnya di Jl. A.Yani. apabila pengunjung menyusuri jalan Malioboro menuju bagian arah selatan maka akan melihat pasar Beringharjo di sebelah kiri jalan. Dan apabila pengunjung ingin berbelanja ke pasar ini jangan datang di sore hari yah datang lah di pagi atau siang hari karena pasar ini tutup jam 17:00 wib.
Dan bagi wisatawan yang ingin berkunjung ke pasar Beringharjo tetapi terkendala dengan transportasi tenang saja ada Eksotis Jogja yang menyediakan jasa RENTAL MOTOR untuk memudahkan perjalanan wisatawan untuk berbelanja di Pasar Bringharjo dan tempat wisata keren di Jogja.
Tag #: wisata di jogja, wisata hits jogja, spot foto menarik di jogja, spot instagramable di jogja, wisata keren di jogja, wisata alam di jogja, wisata air terjun di jogja, wisata pantai di jogja, wisata malam, sunset di jogja, sunrise di jogja, malioboro, paket wisata jogja, rekomendasi wisata di jogja, tempat romantis di jogja, rental motor jogja, sewa motor jogja, eksotis jogja, wisata populer di jogja, tempat wisata di jogja, wisata bukit, wisata gunung, wisata budaya, wisata kuliner di jogja, alun-alun kidul, tugu jogja, wisata terbaru jogja, wisata kece di jogja, wisata murah di jogja, tujuan wisata jogja, tempat wisata terbaru, tempat nongkrong jogja, eksplore jogja, traveling ke jogja, visit jogja, berlibur ke jogja, tamasya ke jogja, wisata keluarga, wisata unik di jogja, wisata gratis di jogja, liburan ke jogja, lokasi wisata pantai ngobaran, Pasar tradisipnal beringharjo.